HUT Hamzah Batik Malioboro ke-44, Mulai Bakti Sosial Hingga Sendratari Gatotkaca Perdana Digelar!

hut hamzah batik
Rabu, 1 Maret 2021 merupakan Hari Ulang Tahun (HUT) Hamzah Batik Malioboro ke-44. Untuk menyemarakkan, digelar serangkaian acara baik yang betemakan budaya dan aksi sosial.Di hari HUT ke-44, sedari pagi hari seluruh karyawan karyawati Hamzah Batik Malioboro berkumpul di pelataran Gedung Hamzah Batik Malioboro untuk melakukan serangkaian acara.Ada yang berbeda dari sebelumnya, di HUT Hamzah Batik kali ini menyajikan sendratari yang belum ada sebelumnya.Tentunya dalam persiapan HUT Hamzah Batik segenap karyawan karyawati dilibatkan untuk mempersiapkan dalam menyambut hari istimewa Hamzah Batik.

HUT Hamzah Batik ke-44, Semua Karyawan Terlibat Acara

Mulai dari bersih-bersih di Kawasan Malioboro baik dari sisi depan, sayap kiri dan kanan Gedung Hamzah Batik Malioboro yang dilakukan seluruh karyawan karyawati Hamzah Batik.Selanjutnya, mereka senam bersama meski ditemani rintik hujan seluruh peserta tetap bersemangat hingga akhir.Hamzah Batik yang buka mulai pukul 7 pagi itu pun berbagi kebahagiaan bagi setiap pelanggan yang datang berbelanja. Yaitu dengan memberikan giveaway berupa merchandise HUT Hamzah Batik Malioboro.Malam harinya, Hamzah Batik Malioboro mempersembahkan Sendratari Gatotkaca yang pentas perdana di lantai 3. Rencananya Sendratari Gatotkaca ini akan digelar secara rutin seperti sendratari Sang Hanoman.Sendratari Gatotkaca dimulai pukul 19.00 hingga 20.30 WIB, dengan tiket yang sangat terjangkau Rp40-60 ribu saja.Sendratari Gatotkaca yang perdana digelar saat HUT Hamzah Batik Malioboro ini disutradarai Anter Asmorotedjo. Sendratari ini mengisahkan legenda yang bersumber dari Epos Mahabarata yang mengangkat tokoh Gatotkaca.Seperti diketahui, Gatotkaca merupakan ksatria sakti mandraguna yang sejak kecil didapuk menjadi senopati para dewa dan selalu terdepan dalam membela kebenaran, serta negara.Hal itupun disuguhkan dalam sendratari semalam. Diantaranya serangkaian pertempuran Gatotkaca melawan bala Kurawa, yang mengundang decak kagum ratusan penonton yang hadir langsung di event gala premier tersebut.Tak hanya menyajikan tarian berupa pertempuran dan drama, dalam sendratari Gatotkaca tersebut juga terdapat adegan yang mengocok perut penonton. Yaitu aksi kocak empat sekawan Semar, Bagong, Gareng dan Petruk.Siapa sangka, jika semua pemeran dalam sendratari Gatotkaca adalah para karyawan karyawati Hamzah Batik yang sama sekali tidak memiliki latar belakang dunia seni peran dan tari. Namun, mereka mampu tampil dengan apik dan memukau.Sang sutradara pun mengakui atas kegigihan mereka dalam berlatih selama beberapa bulan ini telah terbayar lunas.Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo hadir dalam kesempatan tersebut yang mengungkapkan sajian sendratari Gatotkaca ini semakin memperkaya suguhan wisata budaya di Kota Yogyakarta, terutama di Malioboro.Pemerintah setempat pun memastikan akan turut ambil bagian dalam upaya promosi untuk menarik tingkat kunjungan.Dan pada Kamis, 2 Maret 2023 Hamzah Batik melakukan bakti sosial dengan memberikan 440 paket sembako ke sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta. Yaitu Panti Asuhan Bina Siwi Pajangan, Bantul, Panti Asuhan Nur Ufia Tempel, Sleman, Panti Asuhan Al-Ikhlas Banguntapan, Bantul, dan Yayasan Mata Hati Paliyan, Gunung Kidul.440 paket sembako ini merupakan simbol dari usia Hamzah Batik yang saat ini menginjak usia ke 44 tahun. Semoga Hamzah Batik semakin bertumbuh dan bermanfaat untuk banyak masyarakat.Selamat HUT Hamzah Batik “Ngrembaka Bareng Mekaring Budaya”.***